0 Senja di Tanah Lot

Selasa, 27 Agustus 2013


Jingga merembes di awan-awan yang berjalan beriringan menembus langit
Mentari mulai malu-malu bersembunyi di keremangan senja
Kuberjalan di bebatuan terasa dingin menyentuh kulitku
Kupandang langit dengan lukisan alam nan indah....

Betapa getar-getar jiwa ini ikut merasakan kelamnya sore itu di Tanah Lot
Pandangan mata menatap burung-burung kembali ke sarangnya
Kuusap angin yang menyentuh badanku terasa sejuk menyirami dadaku yang sesak
Dengan hamparan pasir yang menggelitik telapak kaki....

Saat itu tangannya mengengam erat penuh kecintaan
Merasakan angin yang membawa cintaku yang abadi untukmu
Terasa hangat pipiku ketika menjalar rasa sayang untukmu
Betapa tiada kulelah untuk selalu bersandar di dadamu

Senja di Tanah Lot itu
Cintaku terasa membahana dalam temarangnya kelap-kelip cahaya jingga
Kupegang lenganmu, tak kan kulepaskan sekalipun
Tak terasa ku masih berjalan di sampingmu .....menatap mentari kembali ke peraduannya.



Medio: 27 Agustus 2013
Saat berjalan berdua dengan  suami di suatu senja di Tanah Lot









2 Merdeka itu Bebas Berkreasi ....

Jumat, 16 Agustus 2013
Letupan semangat selalu mengisi ruang-ruang hati
menanti ekspresi jiwa melalui kata-kata puitis
menuai sisi-sisi lewat tangan-tangan terampil
merajut asa lewat gemulainya tubuh menari-nari
menggambarkan kebebasan berekspresi
tapi apa daya.....

Suara-suara simpang siur selalu mengiringi langkah-langkah ke depan
ada saja yang tega mematahkan jiwa ini, entahlah apa mau mereka???
matilah rasaku sekarang, ku tak mungkin bertahan disini.....
semau harus berakhir di sini...agar tidak ada bias-bias rasa lagi....
Tapi....

Obor itu tidak mungkin padam walau saat ini sinarnya memudar
tapi kuyakin semangat obor itu akan bersinar lagi di tempat lain...
tak ada kata mati dalam hangatnya darah yang mengalir di tubuhku
ketika masih ada tangan melambai menyapaku.....

Ku akan bersinar lagi di tempat asa ini berlabuh...
kata-kata ajaib, kegembiraan akan menyertai hati untuk berbagi bagi orang-orang duafa...
tunggu aku...anak-anaku ..tunggu....
Ku akan buatmu terbang setinggi langit
Ku akan buatmu melayang-layang dalam lautan ilmu
Ku akan buatmu menari-nari dalam kata-kata indah

Dan anak-anakku....kan kubuat engkau
selalu ada...menjadi obor yang akan memberi semangatku
berkreasi dalam mimpi yang nyata suatu saat nanti
berikanlah kebebasan berkreasi...kan kubawa ke langit yang tinggi......Merdeka!!!!!

Medio :17 sgustus



0 Menanti Lebaran

Selasa, 06 Agustus 2013
Meniti jalan raya, tak terasa terik matahari yang panas
 tak membuat surut untuk bertemu dengan keluarga
Berebut cepat bersama kendaraan di jalan kadang emosi tersulut
ketika semua ingin sampai samapi di tujuan....
Sumpah serapah di jalan terlontar dari wajah lelah
setelah harus bergumul di jalanan...
Lupa ,.....saat ini mereka berpuasa.....
Sampai di ujung penantian, rindu bersambut dengan keceriaan
tangan-tangan bersalaman, peluk cium menguntai kebahagiaan
bertemu saudara dikala penantian yang panjang
Bulir-bulir kerinduan pupus dengan uluran tangan dan peluk cium ...

Tak terasa menguntai ketupat berjajar di pelupuk mata
bulir-bulir beras merasuk di sela-sela lipatan ketupat
aroma ketupat mulai terasa di keremangan senja membuat cacing-cacing ini
menari-menari bak penari rap......
Takbir bersahut-sahutan sepanjang malam menguntai rindu akan Allah
merasakan suasana lebaran dengan percikan kembang api dan dentuman meriam kampung.

Sepanjang malam kubersujud....alangkah hinanya hamba ini masih diberi anugrah
untuk bisa bertemu dengan lebaran ini, padahal setiap saat, setiap detik hati ini sering berpaling dariMu.
Rasanya tak pantas ku bisa menerima semua ini
Ku berjalan titian demi titian ke surau yang dekat menanti
saat-saat di ujung kemenangan, kembali kubesujud menuntaskan segala kelu kesah
dan dosa di saat-saat lalu.....dan sambutlah kemenangan ini dengan hati yang suci kembali......

Medio: 7 Agustus 2013
Untuk keluarga besar Soekarjono di Cipanas, Buat keluarga Vera di Amerika, Buat keluarga besar di8 Jogjakarta dan Surabaya ,buat teman alumni St Angela Bandung, buat teman alumni FKH IPB, buat siswa-siswaku........