Kembalilah Pulang

Senin, 07 Oktober 2019

Gambar dari sini

Kembalilah pulang anakku
Untuk apa kau di sana di jalan yang penuh debu
Lihat semua rusak
Kau tahu?
Darimana fasilitas ini dibangun
Dari uang rakyat
Kau rusak, kau coret-coret
Kau tahu berapa duit yang harus dikeluarkan untuk memperbaikinya lagi?

Kau masih muda.
Aku tahu gejolak emosimu belum stabil
Kau idealis
Apakah kelak kau juga akan seperti ini?
Coba lihat tuan-tuan di DPR sana
Dulu juga mereka seperti kalian turun ke jalan
Apakah mereka tetap seperti dulu
Mereka sudah duduk manis menanti fulus

Kembalilah anakku
Belajarlah dan tanamkan ilmu kelak untuk bangsamu
Biar orang bangga akan dirimu
Menorehkan sejarah buat bangsa ini
Akan elok dirimu kalau kau berbuat untuk bangsamu
Kembalilah
Tuntutlah ilmu dan bangunlah dirimu
Agar kau pantas menjadi pemimpin kelak

Cirebon, 8 Oktober 2019



4 komentar:

Yuni Bint Saniro Says:
7 Oktober 2019 pukul 16.27

Anak muda dengan segala egonya. Hehehe

Izzatur Rahmaniyah Says:
11 Oktober 2019 pukul 15.24

Mereka memang masih di masa bergejolak. Semoga mereka mau mendengar. Puisinya mengena sekali :)

Tira Soekardi Says:
12 Oktober 2019 pukul 12.25

betul mbak yuni

Tira Soekardi Says:
12 Oktober 2019 pukul 12.25

semoga ya mas izzatur

Posting Komentar