Jadilah Orang Jujur

Sabtu, 17 Juli 2021

 


Ini buku keempat. Masih tentang karakter yang bisa dibentuk anak lewat banyak cerita sederhana dari beberapa negara maupun cerita fabel. Rangkaian kata sederhana dan mudah dimengerti anak. Dan terdiri dari banayk cerita. Ini buku tentang kejujuran yang perlu dimiliki setiap anak. Agar anak terbiasa mengatakan kejujuran tidak berbohong

 

Beberapa cerita tersebut

 

Benih Yang Tak Bisa Tumbuh

Di suatu kerajaan ada seorang Raja yang sudah tua tetap dia tak memiliki anak. Jadi Raja memutuskan akan mengadopsi anak dari sekitar kerajaan untuk jadi penerusnya Dia memilih beberapa anak dan diberi masing-masing bibit bunga. Dan siapa yang bisa menumbuhkan bibit itu menjadi bunga yang indah dialah yang akan dipilih menjadi anaknya.Setiap anak mulai menanam benihnya itu. Ada seorang anak yang menanam benih itu bernama Xiong Ri. Dia dengan telaten menanam benih dengan teliti. Tetapi tak ada satupun yang tumbuh. Atas saran ibunya , dia mengganti tanahnya dengan tanah lain yang lebih subur. Anak ini mulai kebingungan. Dan pada hari yang ditunjuk oleh Raja untuk menunjukan bunganya terlihat semua anak membawa bunga yang indah-indah . Hanya Xiong Ri yang tidak. Saat ditanya Raja , Xiong Ri menjawab, dia sudah berusaha tapi bijinya tak bisa tumbuh.  Raja bilang memang bijinya tak bisa tumbuh. Karena Xiong Ri jujur makanya dia diangkat menjadi anak Raja.

 

Tidak Boleh Kehilangan Hati Nurani

Lincoln lahir di Amerika Barat dari keluarga petani miskin. Karenanya dia tak punya kesempatan bersekolah. Setelah besar dai pergi merantau mencari pekerjaan. Akhirnya dia bekerja menjadi kasir di sebuah toko makanan. Dia bekerja dengan jujur. Setelah melewati perjuangan keras, akhirnya Lincoln bisa menjadi pengacara handal. Lincoln hanya membela orang yang benar. Bahkan orang msikin banyak dibantu tanpa bayaran. Suatu hari ada orang kaya yang meminta bantuan menjadi pengacaranya. Karena dia tak jujur Lincoln tak mau. Orang kaya itu membujuknya dengan uang banyak tapi Lincoln tetap gak mau. Lincoln bilang dia tak mau kehilangan hati nurani karena berbohong.

 

Petualangan Di Kerajaan Yang Jujur.

Di dunia binatang yang menjadi raja dalah harimau yang perkasa. Dan di sana banyak sekali hewan , mulai dari yang kecil sampai yang besar.Suatu hari di sekolah hewan , anak-anak hewan sudah mulai bersekolah. Mereka tak boleh terlambat. Semut kecil sangat santai saat pergi ke sekolah dan akhirnya tertidur di rerumputan. Saat bangun ternyata semua sudah pada ke sekolah. Semut ini berniat berbohong karena dia yakin teman-temannya juga gak tahu. Saat ketahuan terlambat dan ditanya guru, semut itu bilang kalau ibunya sakit dan dia harus menjaganya . Guru panda diam saja dan meneruskan pelajaarn tentang kejujuran. Saat pulang sekolah semut tak langsung pulang tapi bermain-main dulu sehingga telat sampai rumah.Dia berbohong ke ibunya kalau dia membuat pekerjaan rumah di rumah temannya. Saat malam hari semut bermimpi dia memiliki sayap dan terbang ke kerajaan jujur.di sana semua jujur, kalau gak jujur akan tumbuh ekor. Semut merasa ringan sekali dan dia berada di sebuah istana. Saat ditanya dia dari mana, semut ini malah berkata bohong mengatakan dia berasal dari kerajaan ini. Ternyata semut tumbuh ekornya tapi dia tak merasakan. Saat ditanya oleh raja kamu hewan yang jujur, semuat langsung menjawab jujur. Dan ekornya malah bertambah panjang dan berusaha menyeret ekornya. Akibatnya raja tahu kalau semut berbohong. Semut kaget dan dia berteriak keras. Dan semut terbangun dari mimpinya. Semenjak iu semut tak mau berbohong lagi.

 

Cerita-cerita menarik tentang kejujuran yang perlu diajarkan pada anak-anak. Dengan certa sederhana anak-anak bisa menarik pelajaran

2 komentar:

Pak Eko Says:
26 Juli 2021 pukul 16.26

Buku yang bagus untuk membentuk karakter anak menjadi jujur

Tira Soekardi Says:
27 Juli 2021 pukul 12.45

betul pak eko

Posting Komentar